Setiap tahunnya, Spotify merilis Spotify Wrapped untuk para pengguna setia yang dapat menampilkan lagu paling sering di putar, musisi paling sering di dengar, serta genre musik favorit. Melalui Spotify Wrapped 2022 yang resmi di rilis pada akhir bulan November lalu, album ‘Un Verano Sin Ti’ milik Bad Bunny masuk ke dalam The Top Global Albums of 2022.
Adapun salah satu lagu yang mendapat banyak perhatian dari para penikmat musik yaitu Tarot, yang di nyanyikan oleh Bad Bunny dengan berkolaborasi bersama Jhayco. Penyanyi asal Puerto Rico tersebut bahkan juga menjadi musisi dengan jumlah streaming terbanyak di Spotify tahun ini.
Sekilas Tentang Bad Bunny & Jhayco
- Bad Bunny
Nama Bad Bunny sepertinya sudah tidak asing lagi bagi beberapa orang. Bintang hip hop berbahasa Spanyol tersebut, bahkan membuat sejarah dengan menjadi musisi latin pertama yang memenangkan predikat Artist of The Year di MTV VMA (Video Music Awards) 2022. Ia menyabet penghargaan Artist of The Year dengan menyisihkan sejumlah nominasi lainnya.
Seperti Harry Styles, Ed Sheeran, Drake, Lizzo, Lil Nas X, dan Jack Harlow. Bukan hanya kategori Artist of The Year saja, namun Bad Bunny juga menerima nominasi lain untuk kategori Latin Terbaik dengan lagu ‘Tití Me Preguntó’. Album keempatnya, Un Verano Sin Ti, pun debut di posisi #1 Billboard 200 tahun ini.
- Jhayco
Pada lagu Tarot, Bad Bunny berkolaborasi dengan Jhayco yang sebelumnya di kenal dengan nama Jhay Cortez. Nama aslinya sendiri adalah Jesús Manuel Nieves Cortez, merupakan seorang penyanyi dan rapper dari Puerto Rico. Ia mulai membuat lagu sejak usianya 15 tahun dan pernah bernyanyi sebagai bagian dari grup pop latin bernama Stereo 4.
Pada tahun 2017, Cortez masuk ke grup musik Universal. Dan di bawah naungan label tersebut ia merilis album studio debutnya, Famouz, yang naik ke peringkat 164 di US Billboard 200 chart saat itu. Album ini juga di sertifikasi triple platinum oleh RIAA. Kabar terbaru, ia berkolaborasi dengan Bad Bunny dalam lagu Tarot yang menjadi trend.
Selain itu, ada alasan lain kenapa banyak orang mencari nama Jhay Cortez. Usut punya usut, ia di kabarkan menjadi kekasih Mia Khalifa, mantan bintang film dewasa yang punya popularitas mendunia. Sejak kabar tersebut muncul ke permukaan pada akhir tahun 2021 lalu, banyak orang semakin penasaran dengan sosok Cortez.
Album Un Verano Sin Ti Yang Masuk The Top Global Albums of 2022
Di bawah naungan Rimas Entertainment, Bad Bunny merilis album studio keempatnya yang bertajuk ‘Un Verano Sin Ti’ pada tanggal 6 Mei 2022. Album ini debut di puncak chart Billboard 200 per tanggal 21 Mei, hanya beberapa hari setelah perilisannya. Bahkan tercatat sebagai pekan pembuka terbesar untuk tahun ini.
Album tersebut berisikan 23 lagu apik, seperti Moscow Mule, Después de la Playa, Tití Me Preguntó, Un Ratito, Tarot, Me Porto Bonito, Yo No Soy Celoso, La Corriente, dan masih banyak lagi. Tidak sendirian, banyak lagu di antaranya yang di nyayikan secara duet oleh Bad Bunny. Seperti Me Porto Bonito dengan Chencho Corleone dan Tarot dengan Jhayco.
Makna Lagu Tarot – Bad Bunny, Jhayco
Tarot menjadi salah satu lagu dari album Un Verano Sin Ti milik Bad Bunny yang mendapat banyak perhatian. Lagu ini juga muncul di tangga lagu teratas pada berbagai platform musik. Setelah perilisannya saat itu, Tarot bahkan muncul sebanyak 29 minggu dengan posisi yang bagus di tangga musik.
Music videonya yang berupa visualizer di unggah melalui kanal YouTube Bad Bunny, dan telah mendapat lebih dari 77 juta kali tayangan. Ada sebanyak 8,5 ribu komentar di tinggalkan untuk video tersebut. Banyak di antaranya memuji lagu Tarot dan memberi dukungan terhadap Bad Bunny.
Karena lagunya asyik, banyak orang membuat gerakan tarian sendiri untuk lagu tersebut. Bahkan mereka menggunakan lagu Tarot sebagai back sound untuk konten video dance mereka di TikTok. Membuat lagu Tarot pun semakin di kenal dan menjadi viral di platform tersebut.
Lagu ini menceritakan tentang pria yang memuji seorang wanita. Di mana wanita tersebut di gambarkan sebagai sosok yang begitu seksi. Di lihat dari depan maupun dari belakang, ia tampak sempurna. Bahkan bukan hanya pria itu saja yang berpikiran demikian. Sebab ada lirik yang kurang lebih artinya ‘You got the whole club looking at you like a museum’.
Menunjukkan bahwa banyak orang yang pandangannya selalu tertuju kepada wanita ini. Bahkan mereka rela untuk membayar agar dapat melihat sang wanita. Ketika wanita tersebut memposting cerita di media sosialnya, pria ini pun ingin memberi komentar dengan emoji api untuk menunjukkan bagaimana sang wanita membuatnya bergairah.
Ya, pria dalam lagu Tarot ini di gambarkan tertarik secara seksual dengan wanita tersebut karena kecantikan dan keseksiannya. Dia pun berharap agar dapat memiliki kesempatan untuk bersama dengan wanita tersebut. Dan ia siap berusaha dengan berbagai cara untuk itu.
Demikian makna dari lagu Tarot yang di nyanyikan oleh Bad Bunny dan Jhayco. Lagu tersebut di bawakan dengan musik yang catchy, khas reggaeton, gaya musik yang selama ini di gunakan oleh Bad Bunny. Melodinya yang menyenangkan membuat banyak orang bersemangat untuk menari. Yuk cobain juga.
Filosofi Lagu: Tarot – Bad Bunny & Jhayco
Baca Juga:
Leave a Comment