Alessia Cara Scars To Your Beautiful Kamu Cantik Apa Adanya Filosofi Lagu

Alessia Cara Scars To Your Beautiful Kamu Cantik Apa Adanya

Nama Alessia Cara mungkin masih terdengar asing bagi beberapa orang. Dia adalah seorang penyanyi dan penulis lagu asal Kanada. Lahir dengan nama asli Alessia Caracciolo pada tanggal 11 Juli 1996 di Mississauga, Ontario, Kanada. Orang tuanya berkebangsaan Italia. Berawal saat usianya 13 tahun Alessia Cara memulai channel Youtubenya dan merekam berbagai cover lagu. Pada saat dia mengcover lagu Adelle berjudul One and Only dan lagu Justin Timberlake berjudul Mirrors, dia behasil mendapatkan kontrak manajemen Def Jam Records.

Melalui lagu-lagu yang di rilisnya dia berusaha untuk menyampaikan pesan hidup.

Dia memiliki pemikiran bahwa kita tidak perlu mengikuti standar yang ada , tetapi kita hanya perlu mengikuti diri sendiri. Tahun 2015 Alessia Cara merilis album pertamanya berjudul Know It All. Salah satu lagu di album tersebut berjudul Scars to Your Beautiful yang mengandung pesan penuh makna bagi seluruh perempuan di dunia. Berikut ulasan sinopsis lagu ini :

Salah satu lirik lagunya “You should know you’re beautiful just the way you are”

yang bermakna kamu cantik apa adanya. Ia ingin menyampaikan bahwa semua orang cantik dengan caranya tersendiri bahkan tanpa memakai make up. Kita hanya perlu menerima diri sendiri dan bagaimana kita memandang diri sendiri.

Penggalan lirik lainnya “you don’t have to change a thing”

dimana Alessia Cara ingin mengatakan bahwa kita tidak perlu berubah demi orang lain. Jika kita ingin berubah, pastikan keinginan itu berasal dari diri kita sendiri bukan karena ingin mendapatkan perhatian dari orang lain. Jangan mudah terpengaruh hanya karena banyaknya pemikiran ketika dunia tidak menyukaimu maka kita harus berubah.

Pada lagu Scars to Your Beautiful, Alessia cara mengungkapkan bahwa kecantikan seharusnya tidak dibatasi oleh standar tertentu. Ia menegaskan bahwa semua bentuk dan warna tubuh manusia itu indah, tidak peduli laki-laki atau perempuan, tua atau muda serta anak-anak atau dewasa. Kecantikan adalah sesuatu yang kita buat sendiri melalui tingkah laku maupun keunikan kita bukan berasal dari luar. Setiap orang di dunia ini seharusnya menerima apapun kekurangan dan kelebihan dirinya sendiri, tanpa harus membandingkan dengan orang lain.

Lagu ini bisa menjadi semangat buat kita dalam kehidupan sehari-hari. Banyak pesan yang bisa kita ambil diantaranya jangan khawatir akan bagaimana dunia melihatmu, kita tidak perlu mengubah diri sendiri untuk dunia dan yang terpenting you’re beautiful just the way you are ya kawan…

Asal: Brampton, Ontario, Kanada

Tahun Aktif: 2014 – sekarang

Discography:

  • Know It All (2015)
  • The Pains of Growing (2018)

Awards: Grammy Award 2018 (Penyanyi Pendatang Baru Terbaik)